Ganti velg mobil namun tetap aman dijalan



           Salam sejahtera Mas brow kali ini mas Je akan membahas dan sedikit berbagi pengalaman bagaimana sih memodifikasi mobil agar aman khususnya ganti velg ke ring yang lebih besar dari ukuran standartnya.Memang hal yang paling sering untuk modifikasi mobil adalah yang paling utama ganti velg,karena dengan body standart pun sudah bisa sedikit banyak mendongkrak kegantengan mobil.Namun banyak pemilik mobil yang menyampingkan keamanan saat merubah ukurang velg ke ring yang lebih besar,kalau untuk kenyamanan pasti berkurang.Berikut sedikit tips yang bisa mas Je bagikan dan perhatikan:
1.Naiknya ukuran velg yang akan dipilih
              Untuk penggantian velg mobil ke ukuran yang lebih besar disarankan hanya 2 sampai 3 inci saja.Karena semakin besar ukuran velg maka profil ban akan semakin tipis dan kurang meredam saat melaju dijalan tidak rata atau rusak.Selain itu mengganti velg ke ukuran yang lebih besar otomatis menambah beban pada roda secara keseluruhan,sehingga harus dibarengi dengan penggantian disk brake maupun kaliper yang lebih baik.Namun untuk kelebihannya adalah handling yang baik di kecepatan tinggi dijalanan mulus.
2.Merk velg yang diplih
                  Untuk merk sendiri saya sarankan memilih yang sudah terkenal dan berkwalitas bagus berbahan mirip dengan original.Atau mungkin sobat bisa memilih velg OEM mobil lain yang ukuran dan bentuknya sesuai dengan yang sobat inginkan,karena dengan dana terjangkau memilih velg OEM adalah pilihan terbaik karena kwalitas yang sudah teruji dan sangat kuat.Karena bila memilih sembarang merk di khwatirkan berbahan jelek dan bisa retak ataupun pecah saat melaju dijalan tidak mulus dengan kecepatan tinggi.
3.Ukuran PCD 
                 Arti PCD sendiri adalah jarak antar lubang pada baut di velg mobil.Jadi perlu diperhatikan sekali karena untuk jenis mobil city car atau kecil berukuran PCD 100,dan untuk kendaraan yang besar memiliki ukuran 114 ke atas.Lubang baut juga perlu diperhatikan jumlahnya saat mengganti velg,karena memiliki jumlah lubang yang berbeda-beda.
4.Ukuran offset velg 
                 Ukuran offset sendiri sangat penting karena semakin kecil offet semakin lebar ukuaran velg itu sendiri.Dan seumpama dipasang di mobil akan keluar menonjol dari fender.Hali itu bisa menganggu karena fender mobil akan terkena ban,fender akan rusak dan komponen kaki-kaki lainnya akan ikut terkena dampaknya.Dan ada kemungkinan yang memasang velg dengan offset yang kecil akan mengenai magkuk suspensi saat mobil dibelokkan.
5.Telitilah sebelum membeli velg
                Sebelum membeli velg telitilah kondisi fisik velg jangan sampai ada cacat kondisi terlebih lagi bila kita membeli velg bekas,karena banyak dari kalangan pecinta mobil yang membeli bekas di karenakan harga yang murah dan mudah dicari.Khusus membeli velg bekas cek terlebih dahulu lubang bautnya,jangan membeli velg yang sudag retak atau penyok karena berbahaya saat dipakai.Raba dengan jari lubang velg,telitilah ulirnya,jangan sampai membeli velg dengan kondisi ulir yang aus.


Mungkin itu beberapa tips yang bisa saya bagikan,semoga bisa membantu pecinta mobil yang akan berkeinginan mengganti velg mobil kesayangan anda.Selalu perhatikan safety karena itu no 1.