Mobil pertama,Kekurangan dan kelebihan Daihatsu Sirion

        Kekurangan dan kelebihan daihatsu sirion,ini berdasarkan pengalaman pribadi yang kebetulan menjadi mobil pertama.Berikut kita bahas lebih detail tentang mobil ini:


-Kelebihan Daihatsu Sirion

a.Handling mantap
   Handlingnya cukup mantap hal ini disebabkan suspensi yang keras dan kebetulan juga mendapatkan unit tipe tertinggi yang sudah terpasang side kirt,spoiler dan body kit sehingga membuat handling semakin mantap.

b.Desain dan exterior modern
   Saya rasa desain cukup dinamis dan menarik cocok untuk anak muda,dan kebetulan mendapat unit yang tipe sporty jadi terlihat racing look.Namun kembali lagi desain yang sedikit mengkotak tidak semua kalangan menyukainnya.

c.Mesin cepat dan tangguh
   Dengan mesin berkapasitas 1300 cc DOHC dan bobot yang ringan membuat Srion mempunyai akselerasi yang baik,bahkan saudara saya yang kebetulan seorang sopir dan sudah mencoba banyak mobil mengatakan tarikannya sangat cepat dibanding kompetitor jadi wajar cukup banyak yang menggunakan mobil ini untuk event drag dan slalom.Mesinnya cukup tangguh,bandel dan tidak rewel,karena sama dengan yang dipakai daihatsu Xenia yang sudah teruji diseluruh wilayah di Indonesia.

d.Ruang kabin lega
   Ruang kabin cukup lega bisa memuat 5 orang dengan posisi duduk yang dapat distel dan cukup nyaman juga longgar.Bahkan untuk yang penumpang bertubuh tinggi juga masih longgar.

e.Harga Murah  
   Dibanding dengan kompetitor dan fitur yang disematakan Sirion mempunyai harga yang cukup murah dengan kwalitas yang cukup baik,power mesin cukup dan akselerasi cepat.



Setelah saya sebutkan kelebihannya sekarang kita bahas kekurangannya

a.Suspensi keras
   Sirion mempunyai suspensi yang cukup keras mungkin karena mobil ini diimpor langsung dari malaysia yang kondisi jalannya tidak sama dengan Indonesia.

b.Desain exterior
   Menurut saya pribadi hanya tipe tertentu yang bagus desainnya.Jika kap depan lebih flat dan body belakang tidak terlalu boxy mungkin membuat sirion semakin sempurna.

c.Karet cepat getas
   Dibagian pelipit kaca mudah ketas dan keras sehingga peredaman kaca kurang sempurna.

d.Kabin kurang senyap
   Didalam kabin suara masih bisa masuk cukup keras sehingga kenyamanan kurang menurut saya,mungkin dengan menambah peredam dan keraskan suara musik bisa menjadi solusi heee....hee    

Mungkin itu saja yang bisa saya sebutkan sesuai dengan pengalaman pribadi mungkin bisa menjadi referensi yang mau meminang mobil daihatsu sirion baik bekas maupun baru.terima kasih banyak.