Kenapa Hp Xiaomi Anda Boros Kuota Internet



Saat ini Smartphone android China sudah menguasai sebagian besar pasar tanah air.Salah satu merk yang paling terkenal adalah Xiaomi.Terkenal dengan harga yang murah dan kinerja yang baik Smartphone Xiaomi sudah menjadi salah satu ponsel yang cukup laris dipasar Indonesia.Namun dengan harga yang murah,kinerja yang baik serta desain yang cukup menawan tetap masih memiliki beberapa kekurangan.Seperti material yang kurang bagus,software yang terkadang banyak bug serta terlalu banyak iklan yang berlalu lintas dibawaan aplikasinya,bahkan ionku.com merasakan sendiri bagaimana terlalu banyak iklan yang mesisipi aplikasi bawaanya,seperti saat kita mendengarkan mp3 dengan aplikasi pemutar musik bawaan Xiaomi masih saja ada iklan yang cukup menganggu berbeda dengan merk ponsel lainnya.Selain cukup menganggu ternyata di Ponsel Xiaomi banyak sekali aplikasi yang berjalan dilatar belakang dan didalamnya juga banyak iklan sehingga membuat boros kuota internet anda.

Namun ada cara yang cukup mudah untuk menghemat kuota internet Smartphone Xiaomi anda,berikut langkah mudahnya:

1.Cari dan pilih menu ''Keamanan atau Security''


2.Selanjutnya pilih penggunaan data



3.Menu selanjutnya pilih batasi penggunaan data


4.Pilih aplikasi yang sekiranya jarang digunakan ubah tanda centang menjadi tanda silang ''x''




Dengan cara seperti ini otomatis aplikasi yang tidak digunakan tidak akan berjalan dan menampilkan iklan sehingga kuota internet anda menjadi hemat.Namun untuk aplikasi penting seperti WhatsApp,Fb dan aplikasi penting lainnya biarkan tercentang.

Dan saya sarankan untuk menggunakan aplikasi pemutar musik lainnya yang bisa anda download di Playstore atau gunakan pemutar musik bawaan Google saja supaya iklan tidak tayang saat anda mendengarkan musik di SmartPhone Xiaomi.

Semoga tutorial sederhana ini bermanfaat bagi anda yang selalu mengeluhkan kenapa Hp Xiaomi lebih boros kuota Internet.Sekian dan terima kasih banyak.