Duo Ayla-Agya di Facelift,Mampukah Jegal Dominasi Brio



Dengan acara peluncuran via live streaming karena merebaknya virus corona,akhirnya secara resmi Daihatsu Ayla dan Toyota Agya Facelift resmi diperkenalkan.

Dengan ubahan exterior bumper depan dan penambahan beberapa fitur interior.
Praktis hanya bagian depan yang banyak mengalami perubahan dan lampu belakang,untuk detail lainnya sama saja.

Memang pasar City Car LCGC saat ini di dominasi oleh Honda Brio yang penjualannya terus  meroket setelah ganti body secara keseluruhan.
Sangat jelas produsen Astra Toyota Daihatsu tidak mau tinggal diam dengan mefacelift duo LCGC City Car mereka.

Untuk Daihatsu Ayla tersedia 12 variant tipe dengan tersedia 2 mesin yaitu 1.000 cc dan 1.200 cc.
Untuk harga termurah yang ditawarkan adalah 101 juta sedangkan varian tertinggi dengan mesin 1.200 cc dan AC digital serta penambahan bodykit adalah 159 jutaan.
Untuk Varian tipe tertinggi memang perubahannya lebih banyak termasuk headlamp yang menyipit.


Sedangkan untuk Toyota Agya juga tersedia dengan 2 mesin 1.000 dan 1.200 cc dimana harga
termurah 143 jutaan dan tertinggi 163 jutaan.Sebenarnya ke dua mobil ini sama,hanya saja nilai value brand Toyota lebih tinggi dan Toyota Agya yang tersedia lebih lengkap fiturnya sehingga harganya lebih sedikit mahal.Selain itu Toyota memang tidak menyediakan paketan yang minim fitur.

Baik Toyota ataupun Daihatsu juga menyediakan tranmisi manual dan otomatis.
Dengan model baru dan banyak sekali varian diharapkan dapat terjual lebih laris lagi dan merusak dominasi Honda Brio.Memang sejatinya Duo Ayla-Agya dikhususkan untuk anak muda,kelurga muda dan orang perkotaan yang mengiginkan mobil trendi,compact,sporty dan irit bahan bakar.

Ayla-Agya di Facelift,Mampukah Jegal Dominasi Brio ?
Saya rasa yang tidak memiliki ketiga mobil tersebut  tetap Honda Brio yang akan menguasai pasar.
Meskipun harganya mahal namun konsumen tetap melirik All New Honda Brio yang mempunyai Body Lebih Sporty.

Next Time mungkin dengan sedikit membuat body Agya Ayla lebih panjang dan tinggi mobil dibuat agak rendah mirip yaris lelel lah akan lebih sporty dan bisa menyaingi Honda Brio.
Karena Honda Brio memiliki Body ceper sehingga terkesan sporty.

Karena untuk kelas ini kebanyakan konsumennya anak muda,dan kelurga muda yang lebih ingin dilihat tampilan luarnya dulu.

Masalah fitur dan kenyamanan mungkin nomor 2 he..he…