Perbedaan Toyota Vios Asli dan Toyota Vios Limo Bekas Taxi
Saat ini Toyota Vios mulai banyak sekali dipakai dijalanan ditanah air.Imbas dari banyak Perusahaan Taxi melakukan peremajaan armada dan dijual dengan harga yang menarik.
Namun biasanya yang dijual ex taxi adalah vios limo yang memiliki fitur lebih rendah dari vios yang asli.Sekalipun dijual dengan kondisi full restorasi termasuk pengecetannya.
Sekilas memang Vios asli dan Vios Limo hampir sama namun jika anda berniat membeli Vios asli anda harus paham betul perbedaanya agar tidak mendapat unit bekas taxi.
Akan tetapi untuk anda yang memiliki uang terbatas juga tidak masalah membeli mobil vios limo bekas taxi toh sudah ada pilihan dengan harga paket yang tinggal pakai tanpa khawatir karena juga ada garansi.
Memang Toyota Vios memilki harga yang cukup stabil karena terkenal dengan daya tahan mesin yang luar biasa.
Nah jika anda bingung berikut kami sajikan perbedaan Toyota Vios Asli dan Toyota Vios Limo agar anda bisa paham jika ingin membeli vios yang asli.
• Lihat pada sistem pengereman
Meskipun biasanya vios limo bekas taxi sudah di modif sebelum dijual agar kelihatan mirip vios asli namun bisa kita lihat dari sisi pengeremannya.
Jika sistem pengeremannya sudah menggunakan cakram depan belakang berarti itu vios asli karena penjual enggan memodif vios limo ex taxi yang bawaan rem belakanganya masih tromol,karena memodifikasinya memerlukan biaya yang mahal.
Mudah dan simple membedakan vios asli dan vios limo ex taxi.
• Lampu fog
Selanjutnya perbedaanya terletak pada lampu fog dimana vios asli sudah memiliki lampu fog bawaan dari Toyota.
Berbeda dengan limo yang minus lampu fog.
Memang Limo merupakan versi hemat dari Vios asli.
• Dashboard
Warna dashboard juga berbeda dimana Vios asli memiliki warna dual tone dashboard hitam dan silver sedangkan dashboard pada limo hanya memiliki satu warna saja yaitu hitam saja.
• Lampu sein
Jika kita teliti perbedaan vios asli dan vios limo ex taxi terletak pada lampu sein dimana vios asli menempel pada spion sedangkan vios ex taxi terletak pada body samping.
• Dari segi fitur
Vios asli memiliki tombol player pada setir dan memiliki sensor parkir pada bagian belakang sedangkan vios limo ex taxi hanya memiliki setir yang polos dan tidak ada sensor parkir.
Untuk bagian fitur keamanan vios asli juga dilengkapi dengan air bags dan sistem pengereman ABS yang tidak terdapat pada vios ex taxi limo.
Pada bagian speedometer pun jika kita cermati juga terdapat perbedaan dimana speedometer vios asli memiliki tampilan yang menarik dan berbagai macam warna lampu sedangkan speedo meter pada vios limo ex taxi tampilannya sangat polos.
Untuk spionnya pun juga berbeda dimana vios asli menggunakan electrik mirror sedangkan vios limo ex taxi menggunakan spion manual.
• Emblem
Pada bagian body belakang Vios asli memiliki emblem bertuliskan “Vios G” dan dan juga 1.5.Sedangkan vios limo ex taxi hanya bertuliskan “Limo” saja emblemnya.
Itulah perbedaan mendasar antara Vios Asli dan Vios Limo ex taxi dimana memang vios bekas taxi memiliki fitur yang lebih sederhana dan ekonomis dan kebanyakan memang memakai velg kaleng.