Tubuh berlemak identik dengan tubuh gendut dan tidak enak dipandang.
Makanya banyak kaum hawa berusaha sebisa mungkin untuk memakan makanan yang mengandung sedikit lemak dan menjaga agar lemak dalam tubuh cepat terbakar dan berkurang.
Karena lemak sendiri selain identik dengan tubuh gendut juga identik dengan penyakit.
Ada banyak sekali penyakit yang bisa disebabkan oleh lemak jahat.
Nah untuk anda yang ingin secara cepat membakar lemak lakukan beberapa jenis olah raga ini yang diyakini bisa dengan cepat melakukan pembakaran tersebut.
1. Berlari
Nomor satu adalah berlari,dengan melakukan pelarian ini he...he...anda bisa membakar lemak hingga 700 kalori.
Anda bisa lakukan ini satu jam dan lakukan seminggu 3 kali.
Olahraga ini sangat murah dan bisa dilakukan dimana saja.
Bahkan tanpa alat apapun misalkan tanpa menggunakan sepatu anda bisa melakukan olahraga ini.
Sangat baik berlari dilakukan saat pagi hari dan matahari sudah terbit.
Jangan melakukan olahraga lari saat masih ada embun apalagi embun yang banyak.
Karena bisa masuk kedalam paru - paru dan membuat paru - paru basah atau sesak.
2. Senam Aerobik
Ini yang menjadi alasan dimana banyak sekali sanggar-sanggar senam bermunculan dan pesertanya selalu full khususnya bagi ibu-ibu dengan body yang sedikit lega.
Ternyata memang senam aerobik merupakan salah satu olahraga yang sangat cepat membakar lemak tubuh.
Mampu dengan mudah membakar kalori hingga 300 kalori.
Selain itu biasanya senam aerobik juaga bisa menurunkan stress karena bertemu dan banyak teman ( banyak ngrumpi he..he...).
3. Bersepeda
Nah olahraga yang lagi booming di tengah pendemic covid 19 ini juga sangat baik untuk mengurangi lemak dalam tubuh.
Dengan bersepeda sekitar 1 jam saja anda bisa membakar kalori hingga 1000 kalori.
Anda bisa lakukan bersepeda saat libur akhir pekan sehingga minimalnya tercapai 2 hari dalam seminggu minimal 1 jam.
Olahraga ini juga bisa digunakan untuk sarana wisata.Selain berolahraga anda bisa sekalian mengunjungi spot spot wisata disekitar kota anda yang tempatnya bisa dijangkau dengan bersepeda.
4. Berenang
Ingin sambil berwisata dan berolahraga yang banyak membakar lemak.
Berenang adalah solusinya.Dengan berenang secara serius dalam satu jam saja bisa membakar 800 kalori dalam tubuh.
Selain itu juga melatih pernafasan anda agar sehat selalu.Untuk anda yang masih dalam masa pertumbuhan berenang juga mempercepat pertumbuhan tinggi badan.
Namun ada pengalaman dari saya sendiri dan teman jangan terlalu sering juga untuk wanita karena membuat lengan menjadi besar.
5. Bermain badminton
Olahraga yang satu ini membuat seluruh bagian tubuh kita untuk tetap bergerak.
Tidak perlu menyewa lapangan cukup dihalaman rumah anda dan bisa mengajak tetangga atau anggota keluarga saja.
300 kalori bisa terbakar jika anda melakukan olahraga ini.
6. Jalan kaki
Olahraga yang cukup cepat membakar lemak,mudah dilakukan dan bisa dilakukan dimana saja.
Pagi hari dan sore hari adalah waktu terbaik.
Itulah berbagai macam jenis olahraga yang cukup cepat membakar lemak dan mudah dilakukan serta murah.
Semoga bermanfaat dan terima kasih.