Dibanding membeli secara kredit saran saya masih lebih baik membeli dalam kondisi bekas asal teliti saat membelinya.
Termasuk mobil tersebut mobil bekas banjir apa tidak.
Untuk mengetahuinya berikut saya bagikan sedikit tips cara mengecek apakah mobil tersebut bekas banjir apa tidak.
1. Lihat daerah mobil tersebut berasal
Ini terjadi kenapa mobil ber plat Jakarta selalu dijual murah karena disana rawan banjir sehingga orang pasti menganggap kondisi mobil bekas tersebut berkwalitas jelek.
Anda bisa melihat darimana mobil bekas tersebut berasal dari plat, suratnya atau kepenjualnya.
Jika dari daerah yang sering terendam banjir sebaiknya di batalkan saja.
2. Cek bagian kancing seal belt dan baut bawah jok
Ini adalah cara yang paling efektif jika anda mengecek mobil bekas banjir apa tidak.
Karena bagian ini jarang di sentuh oleh pemilik mobil yang bekas kebanjiran.
Jika anda lihat di kancing sealt belt ada lumpur, air atau karatan yang masih baru pasti mobil itu bekas banjir.
Selain itu lihat baut di bawah jok jika ada karatan yang masih baru berarti mobil itu bekas banjir.
Karat yang masih baru jika di korek pakai tangan akan menempel ke tangan kita.
Karena bagian jok tidak akan mungkin kena air jika tidak kena banjir.
Sekalipun mobilnya sudah disalon di bersihkan mesinnya dan lain-lain namun bagian itu sering luput.
3. Bau tidak sedap
Bau kabin mobil yang baru kena banjir akan tidak hilang dalam waktu dekat.
Sekalipun di fogging,di salon pasti masih ada bau yang aneh karena air membasahi semua bagian mobil pasti masih ada bagian yang masih basah dan lembab.
4. Cek bagian dalam karet kaca
Anda bisa mengecek bagian ini dengan cara melepas pelipit kaca sedikit saja di semua bagian.
Jika ada lumpur, pasir, bekas karat baru sudah bisa dipastikan mobil itu bekas banjir.
5. Cek bagian bawah dasboard melalui laci
Buka laci di bagian penumpang depan dan lepas jika perlu.
Lalu rogoh dengan tangan anda dan lihat menggunakan senter apakah kabelnya dan lainnya masih orisinil dan kotor wajar.
Jika terlalu kotor seperti habis kena air yaitu karat baru berarti mobil pernah terendam.
Dan jika dibagian tersebut terlalu bersih dan kabel terlihat masih baru juga patut di curigai.
Karena umumnya mobil jika habis terendam banjir akan di ganti kelistrikannya karena takut konslet.
6. Cek oli mesin
Untuk penjual biasanya sih sudah mengganti oli dan bagian lainnya agar mobil tidak terlihat seperti bekas banjir.
Namun anda juga tetap harus melihat kondisi olinya jika terlihat seperti kopi susu berarti masih ada air yang masuk.
Catatan : Untuk mengecek mobil bekas banjir atau tidak fokus kan kabagian lantai ke atas.
Kenapa anda harus menghindari membeli mobil bekas banjir ?
Karena efek yang berkepanjangan yang akan merepotkan di kemudian hari seperti banyak body yang karat dan keropos, mesin yang bermasalah, kelistrikan yang belum tentu sempurna karena ada bagian yang belum kering betul dan bau kabin yang kadang masih tercium tidak enak karena air masuk kesela-sela yang cukup dalam.
Itulah beberapa tips dari saya cara mengecek mobil bekas banjir atau tidak, semoga bermanfaat bagi anda dan terima kasih banyak sudah berkunjung.