Kekurangan dan Kelebihan Suzuki Splash

Di era yang semakin padat merayap seperti ini membeli mobil dengan ukuran yang kecil adalah salah satu favorit.
Karena kita bisa leluasa bermanuver menembus kemacetan jalanan dan mudah mencari tempat parkir.

Salah satu yang akan kita bahas adalah Suzuki Splash.

Pesaing dari Daihatsu Sirion, Toyota Etios dan Honda Brio ini memang sudah di suntik mati, namun bisa menjadi salah satu pilihan untuk anda yang ingin membeli city car bekas berkwalitas non LCGC.

Seperti apa kwalitas Suzuki Splash yang mungkin layak untuk anda pertimbangkan berikut kami sajikan kekurangan dam kelebihannya :

KEKURANGAN MOBIL SUZUKI SPLASH

1. Desain

Memang Suzuki Splash di desain dengan nuansa modern namun mobil ini di impor secara utuh dari India.

Seperti kebiasaan Suzuki tanpa mempertimbangkan pasar Indonesia langsung membawa desain India ke Tanah Air Indonesia.

Sehingga tidak semua orang suka desainnya kalaupun di modifikasi sekalipun tidak akan masuk untuk selera anak muda.

2. Jok belakang sempit

Ukuran yang mungil membuat jok atau bangku belakang di korbankan, padahal untuk kabin depan dan head room mobil ini sangat lega.

Saya jamin anda akan tersiksa duduk di kursi belakang terlebih untuk perjalanan luar kota.

3. Harga jual kembali anjlok

Dengan desain yang kurang sporty membuat tidak banyak orang Indonesia meliriknya, imbasnya di bursa mobil bekas Suzuki Splash memiliki reputasi yang buruk alias tidak pasaran.

4. Ukuran Dashboard terlalu lebar

Desain dashboardnya kurang menyatu karena mobil yang munggil ini memiliki dashboard yang besar yang sangat kurang enak dipandang dan cukup mengganggu visibilitas.


KELEBIHAN MOBIL SUZUKI SPLASH

1. Mesin responsive

Dengan mengandalkan mesin 1.200 cc 4 cylinder dan memiliki bobot serta body yang kecil sehingga tarikan bawahnya begitu responsive,sehingga cocok untuk dijalanan kota yang padat.

Stop & go di lampu merah perkotaan yang banyak sangat  pas karena tarikannya enteng.

2. Handling enak dan nyaman

Mobil Suzuki Splash cukup anteng di geber di kecepatan yang tinggi.

Selain itu suspensinya cukup enak.

Handling yang baik memang menjadi salah satu kelebihan mobil ini.

3. Ground clearance tinggi

Untuk melibas jalan berlubang maupun genangan air tidak perlu khawatir karena ground clearance Suzuki Splash cukup tinggi.

Tidak seperti brio yang terlalu ceper gampang ngegasruk saat melintasi polisi tidur.

4. Body compact dan bagasi luas

Mobil ini sangat cocok untuk keluarga muda yang sering berpergian membawa barang banyak.
Selain itu bodynya yang compact memudahkan saat kita parkir dan sangat pas untuk anda yang memiliki rumah dengan garasi yang tidak terlalu besar.

5. Ruang kabin cukup lapang

Meskipun jok bagian belakang sempit namun secara keseluruhan kabinya cukup lega apalagi mobil ini ukurannya cukup tinggi sehingga menambah kesan luas di dalam ruang kabin.

6. Mesin irit

Untuk urusan konsumsi bbm tidak perlu di cemaskan karena Suzuki Splash cukup irit.
7. Harga bekas murah

Meskipun merupakan salah satu kekurangnnya yaitu harga bekasnya yang jatuh namun buat anda pemburu mobil bekas tentunya merupakan sebuah keuntungan.

Dengan uang di bawah  100 juta anda bisa mendapat mobil Non LCGC 4 cilinder dengan banyak keunggulan.

Akhir Kata :

Tentunya untuk anda yang tidak mementingkan desain Suzuki Splash Merupakan mobil yang masih layak untuk dimiliki ketimbang membeli mobil LCGC.