Selain Cokelat, Ini Tren Warna Rambut Kekinian Yang Bakal Hits Tahun Ini


Rambut merupakan mahkota wanita, dan tidak sedikit orang yang mengeluarkan biaya lebih untuk membuat rambut mereka indah. 

Salah satu caranya adalah dengan mewarnai rambut. Rambut dengan warna coklat memang cukup tren akhir-akhir ini, namun selain coklat ada warna lain yang menarik pula.

Berikut beberapa tren warna rambut kekinian yang bisa Anda ikuti.

Rambut Ash Grey

Warna rambut ash cukup trend akhir-akhir ini, seperti ash grey contohnya. Tahukah Anda seperti apa warna ash itu? Ash adalah warna yang cool-tonenya tint keabu-abuan. Tint adalah campuran satu warna dengan warna putih.
Warna rambut ash grey bisa diaplikasikan pada rambut dengan cara bagian tengah rambut diberi sentuhan warna abu-abu, dan membiarkan bagian gelap yang ada pada rambut. 

Anda juga bisa memadukan rambut ash grey ini dengan model rambut pendek bob.

Rambut ash bisa didapatkan oleh orang Indonesia dengan cara di bleaching, sebab warna ash tidak akan muncul jika pigmen merah pada rambut masih ada.

 Pigmen merah ini terdapat pada rambut yang berwarna hitam, dan bleaching yang baik tidak bisa dilakukan instan supaya rambut tidak rusak.

 
Rambut Coklat Magenta

Rambut dengan warna balayage dengan memadukan warna coklat dan magenta juga bisa untuk dicoba. 

Balayage adalah teknik untuk mewarnai rambut dengan cara menyapukan warna menggunakan kuas secara vertikal.
Teknik ini jauh lebih cepat serta perawatannya lebih mudah. Warna yang dihasilkan dari balayage biasanya akan memunculkan gradasi yang lebih halus. 

Perpaduan warna coklat dan magenta bisa Anda pilih untuk teknik balayage.
Warna coklat akan menjadi warna dasar rambut, dan di gradasikan dengan warna magenta.

 Warna magenta ini disapukan sepanjang rambut, sehingga gradasi terlihat pada bagian luar rambut, dan gradasi ini hasilnya lebih halus.


Rambut Ombre Biru

Teknik pewarnaan rambut ombre memang hampir mirip dengan balayage karena sama-sama memadukan dua warna.

 Hanya saja, pada ombre, gradasi akan terlihat jelas, dan pada bagian ujung rambut biasanya berwarna gelap.
Rambut ombre dengan warna biru, tidak ada salahnya untuk dicoba. Warna biru sendiri memberikan kesan meneduhkan, serta bisa menenangkan orang yang melihatnya. Warna biru klasik sendiri sempat diumumkan menjadi warna yang tren oleh Pantone.

Pengaplikasian pewarnaan rambut ini bisa dilakukan dengan membiarkan ujung rambut tetap berwarna hitam. 

Kemudian, ketika menurun warna rambut menjadi semakin biru pekat hingga tengah-tengah rambut, dan semakin ke bawah, warnanya menjadi biru terang.


Rambut Ombre Pink Pastel

Dalam teknik ombre, ada pewarnaan dengan model sombre. Sombre sendiri merupakan pewarnaan rambut ombre namun hasilnya lebih lembut serta natural sehingga perbedaan warnanya tidak terlalu mencolok.

Warna sombre yang cukup diminati adalah pink pastel. Warna rambut ini sering digunakan oleh orang-orang Korea baik dalam dunia K-Pop maupun K-Drama.
 Penggunaan warna pink pastel ini sekilas mungkin terlihat cukup mencolok. Namun, jangan khawatir, warna ini juga terkesan elegan.


Rambut Rich Copper

Warna rich chopper merupakan perpaduan antara warna merah dan warna tembaga. 
Warna ini bisa Anda pilih sebagai warna rambut. Rich chopper akan menimbulkan kesan hangat, dan warna-warna hangat ini cukup populer untuk dipilih tahun ini.

Rambut Ombre Violet Merah

Anda menyukai warna-warna cerah menyala? Tidak ada salahnya dengan mencoba warna rambut perpaduan violet dan merah.

 Warna ini akan sangat cocok digunakan pada perempuan dengan rambut berwarna gelap.
Dalam model pewarnaan ini, rambut yang berwarna hitam kemudian dipadukan dengan coklat pekat dari bagian tengah hingga ujung rambut. 

Warna violet dan merah bisa diaplikasikan pada bagian tengah hingga ujung rambut dan menghasilkan kesan “bold”.